Memasang Site Meter di halaman blog


Anda melihat sebuah widget pada bahagian tengah low bar halaman blog ini? Itu adalah alat pengukur dari Site Meter. Alat ini secara otomatis akan mengukur dan mencatat statistik jumlah kunjungan (visit) dan menampilkan halaman (page views) dari blog Anda. Dari statistik tersebut Anda akan dapat mengetahui jumlah visit dan page wiews total, hari ini, minggu ini, dan perhari rata-rata. Tertarik!

Untuk mendapatkan layanan pencatatatn ini Anda harus memiliki account dengan cara sign up di SiteMeter. Di sini ada dua pilihan account yaitu yang gratis dan premium alias berbayar. Cara mendaftar sama seperti melakukan pendaftar pada layanan-layanan lain. Anda akan diminta untuk memilih jenis Site Meter Basic yang gratis atau Site Meter Premium berbayar. Silahkan mengisi form isian secara lengkap.

Jika diterima, maka Site Meter akan mengirimkan notifikasi melalui alamat e-mail yang Anda berikan, memeberitahukan bahwa permohonan Anda disetujui, diserta dengan codename dan password. Anda kemudian masuk ke Site Meter dan log in dengan menggunakan codename dan password yang diberikan oleh Site Meter.

Pada bahagian sebelah kiri halaman utama Site Meter anda akan melihat banyak pilihan menu. Misalnya untuk melihat model widget pencatat yang tersedia, Anda klik pada Meter Options yang terdapat pada sub menu Site Meter Basic. Pilih model yang anda senangi yang sesuai dengan selera dan karakter blog Anda.

Klik menu manager yang terdapat pada menu bar, maka Anda akan dibawa kehalaman untuk memenej account. Pada menu sebelah kiri Anda dapat memilih meter style dan beri tanda pada radio botton style pilihan Anda. Klik HTML code untuk mendapatkan kode Site Meter pilihan Anda.

Untuk mendapatkan bantuan cara memasang, klik pada kata instructions, kemudian Anda akan dibawa ke halaman daftar site. Pilih layanan blog yang Anda gunakan, misalnya Blogger.com jika Anda menggunakan layanan blogspot. Pada halaman berikutnya, akan dijelaskan 9 langkah cara pemasangan.

Langkah-langkah pemasangannya adalah sebagai berikut:

  • Copy kode HTML yang terdapat pada kotak di bahagian bawah
  • Masuk ke dashboard Blog Anda,
  • Klik Edit HTML, kemudian cari tempat antara <body>...</body>
  • Tempatkan atau paste kode HTML diantara kedua tag tersebut
  • Tekan tombol SAVE TEMPLATE
  • Logo Site Meter kini sudah terpasang di blog Anda.
Jika kurang terbiasa dengan Edit HTML, maka Anda bisa memasang logo dengan cara sebagai berikut :
  • Ketika berada di dashboard blog Anda, klik Layout > Page Element
  • Klik Add Gadget pada lokasi side bar yang dikehendaki, kemudian pilih HTML/JavaScript
  • Masukkan atau paste kode HTML kemudian tekan SAVE
  • Logo Site Meter kini terpasang pada side bar blog Anda
Tutorial Update mengucapkan selamat mencoba!

Read more...

Chatting di halaman blog Anda

Anda melihat kotak chatting di kanan bawah halaman blog ini? Kini halaman blog Anda bisa didesign menjadi lebih interaktif. Anda bisa berkomuniksi online dengan para pengunjung blog, misalnya melakukan chatting, bahkan dengan beberapa pengunjung secara bersamaan. Dan Anda tidak perlu khawatir, karena komunikasi ini dijamin sangat privat. Artinya, privacy Anda dengan teman cahtting sangat terjaga dan terjamin. Mau coba!


Hanya diperlukan 3 langkah untuk memasang kotak chatting sampai Anda bisa melakukan chatting. Penyedia layanan chatting ini adalah Yahoo. Oleh karena itu Anda tentu saja harus punya akun Yahoo terlebih dahulu. Caranya? sangat mudah dan gratis. Anda hanya perlu sign up dan miliki akun beserta berbagai fasilitas yang disediakannya.

Jika sudah punya, Anda segera login ke Yahoo. Kemudian klik Yahoo Messenger untuk masuk ke halaman Yahoo Messenger. Klik tombol PingBox yang terdapat pada jajaran menu pada toolbar. Anda akan dibawa ke halaman seperti berikut ini :



Anda melihat 3 langkah yang diperlukan hingga langsung bisa chatting. Klik tobol Create a Pingbox, maka Anda akan dibawa ke halaman sebagai berikut :




Pada halaman ini Anda dapat melakukan setting terhadap kotak chatting yang akan tampil di halaman blog Anda. Ada empat pilihan Background theme, yaitu fun, professional, seasonal, dan color. Tampilan masing-masing background dapat dilihat pada halaman preview di sebelah kanan.
Setting selanjutnya adalah pemilihan warna latar. Ada banyak pilihan, dan bisa dicoba satu persatu. Jika sudah menemukan warna latar yang pas, Anda bisa mengatur ukuran dan warna huruf tampilan chatting Anda. Kemudian masukkan nama tampilan, yaitu nama Anda yang akan ditampilkan sewaktu chatting.

Jika ingin menampilkan image atau gambar, maka beri tanda check pada kotak check yang tersedia. Langkah selanjutnya isikan salam atau ungkapan pembuka yang akan tampil pada jendela kotak chatting. Anda dapat memilih salam atau ungkapan yang disediakan, atau membuat sendiri greeting yang di sukai melalui 'enter custom message'. Setiap pengunjung blog akan melihat salam atau ungkapan pembuka ini.

Untuk menghormati para pengunjung yang ingin chatting pada saat Anda sedang offline, maka pilih kata-kata permohonan maaf yang disediakan, atau Anda dapat membuat ungkapan sendiri melalui 'enter custom message'. Klik tombol SAVE, maka Anda akan dibawa ke jendela berikutnya.
Pilih jenis layanan blog yang sesuai dengan blog Anda, misalnya Blogger jika anda menggunakan layanan blogspot. Kemudian pilih ukuran kotak chatting yang tersedia atau dapat disetting sesuai dengan ukuran sidebar blog Anda. Jika suda selesai copy kode HTML yang tersedia.

Sekarang masuk ke blog Anda. Klik customize atau pengaturan. Klik tombol layout > page element dan klik add gadget. Pilih ikon HTML/JavaScript, ketika jendela terbuka masukkan atau paste kode HTML yang sudah Anda copy. Klik tombol SAVE, maka sekarang di halaman utama blog Anda sudah terpasang kotak chatting.
Anda siap untuk chatting sekarang. Tutorial Update mengucapkan selamat berkreasi!

Read more...

  © Blogger templates Tutorial Update Template by Ourblogtemplates.com 2009 ALFmalik

Kembali ke: ATAS